Satu Gol untuk Naik ke Peringkat Satu La Liga (SPG 0-1 BAR)

Share on :
Pelatih Barcelona Pep Guardiola mengakui timnya tidak tampil dalam performa terbaik saat menang tipis 1-0 atas tuan rumah Sporting Gijon dalam lanjutan Primera Liga Spanyol, Senin 3 Oktober 2011 dinihari WIB di El Molinón.
Meski demikian, Guardiola puas dengan permainan yang ditunjukkan anak asuhnya. Gol tunggal dicetak Adriano pada menit ke-12. Raihan tiga poin ini mengangkat posisi Barca ke puncak klasemen sementara. Di sisi lain, Barca harus kehilangan Eric Abidal yang mengalami cedera hamstring dan diperkirakan akan menjalani perawatan 7-10 hari.

Jalannya Pertandingan
Pada menit 12 Barca memimpin melalui Adriano. Bermula dari Xavi Hernandez yang melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti da hanya membentur tiang gawang Gijon, bola liar disambut Adriano yang berada di sisi kiri gawang dengan sigap. Ia menembak dan Barca unggul 1-0.
Pada menit 16 Villa lolos dari jebakan offside dan bisa melepaskan tembakan yang masih mengenai sisi gawang Gijon. Lawan memprotes Villa sudah offside.
Pada menit 27 Gijon mencoba membalas melalui Miguel de las Cuevas yang berpenetrasi ke kotak penalti Barca, tetapi Dani Alves membuat halauan krusial yang menyelamatkan gawang Valdes.
Pada menit ke 43 Nacho Cases melepaskan tembakan keras yang masih mengarah tepat ke Valdes. Namun berhasil diselamatkan oleh Valdes.
Pada menit 62. David Barral menekan dengan penetrasinya yang cukup berbahaya, tapi bola masih bisa dihalau pemain Barca untuk menghasilkan tendangan penjuru.
Pada menit 76. Messi memcoba mengubah kedudukan. Namun, bola hanya berakhir di tangan kiper Colinas.
Pada menit 85 Barca terus berusaha mencari gol kedua. Messi melepaskan tembakan dan Colinas tak lekat menangkap bola. Alves coba meneruskan tapi sudah terjebak offside. Dan sampai peluit panjang berakhirnya pertandingan tidak merubah gol di Barcelona maupun Gijon.
Susunan Pemain:
Sporting Gijon: Colinas, Soto, Botia, Canella, Ramos, Cases, Rivera, Trejo (Ayoze 75′), Cuevas (Bilic 79′), Barral, Castro.
Barcelona: Valdes, Abidal (Maxwell 55′), Mascherano, Adriano (Keita 79′), Alves, Busquets, Thiago, Xavi, Villa, Messi, Pedro (Pique ’56).

Tiket Pesawat Online Bontang

 

Link >>> Android 5.0 Jelly Bean : Raja Jailbreak : Jasa Jailbreak : Gebyar BCA : kim Dotcom : Blogger